Tata Boga

SMA Double Track merupakan program unggulan Provinsi Jawa Timur di bidang pendidikan. Double Track merupakan pelaksanaan KBM (kegiatan belajar mengajar) reguler dan menyelenggarakan kegiatan pembekalan keterampilan secara berdampingan sesuai dengan kearifan lokal. Program SMA Double Track dirancang Pemerintah Provinsi Jawa Timur untuk menciptakan lapangan kerja bagi ribuan lulusan SMA/MA. SMA Queen Al Falah telah melaksanakan program Double Track ini sejak tahun 2018. Kejuruan Tata Boga dipilih untuk pembekalan keterampilan khusus bagi siswi putri. Berbagai keahlian seperti menjad chef untuk berbagai jajanan hajatan dan punya daya jual diberikan sekaligus teknik pemasaran. Diharapkan ke depan keahlian ini berguna khusunya ketika mengembangkan ke arah jasa catering, hajatan dan lain lain sehingga para siswa dapat bermanfaat di masyarakat

Back to top button